Sambang Tokoh Pemuda Bitung Jaya, Polsek Cikupa Perkuat Sinergitas dengan Masyarakat

Newscyber.id l Tangerang – Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Bitung Jaya, Aipda Tri Iskandar, melaksanakan kegiatan sambang ke Tokoh Pemuda Desa Bitung Jaya, Ali Permana, pada Kamis (6/2/2025) di Kampung Pulo RT 12/05, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.
Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 14.00 WIB tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan menjalin komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, khususnya kalangan pemuda di wilayah tersebut.
Dalam kesempatan itu, Aipda Tri Iskandar memberikan sejumlah imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia mengajak masyarakat, terutama para pemuda, untuk berperan aktif dalam menciptakan suasana yang aman dan damai di sekitar tempat tinggal mereka.
“Kehadiran Polri di tengah masyarakat merupakan bagian dari upaya menjaga Kamtibmas agar tetap kondusif. Kami berharap masyarakat, khususnya generasi muda, dapat terus bersinergi dengan Polri demi terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman,” ujar Aipda Tri Iskandar.
Ali Permana, sebagai Tokoh Pemuda Desa Bitung Jaya, menyambut baik kunjungan tersebut. Ia menyampaikan bahwa komunikasi yang intensif antara Polri dan masyarakat sangat diperlukan untuk membangun rasa saling percaya dan menjaga keharmonisan di lingkungan.
Hasil dari kegiatan sambang ini menunjukkan semakin terjalinnya kedekatan antara Polri dan masyarakat. Sinergitas yang kuat diharapkan mampu menjadi pondasi kokoh dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Bitung Jaya.
Silaturahmi seperti ini akan terus dilakukan secara rutin oleh jajaran Polsek Cikupa untuk memastikan komunikasi yang baik dan terbuka dengan masyarakat tetap terjaga. Dengan begitu, peran aktif semua pihak dalam menjaga keamanan lingkungan dapat berjalan maksimal.
(Ardi)