Pasangan Oyon-Hamzah Apresiasi Kepolisian dan TNI atas Keamanan Pilkada Aceh Singkil

Pasangan Oyon-Hamzah Apresiasi Kepolisian dan TNI atas Keamanan Pilkada Aceh Singkil
Foto Pasangan Oyon-Hamzah Apresiasi Kepolisian dan TNI atas Keamanan Pilkada Aceh Singkil

Newscyber.id l Singkil, 3 Desember 2024. Pilkada Aceh Singkil hampir memasuki tahap akhir, dengan proses yang berjalan aman, tertib, dan lancar berkat kerja keras aparat keamanan. Polres Aceh Singkil bersama Kodim 0109 Aceh Singkil telah sukses mengawal jalannya pesta demokrasi tanpa adanya gangguan berarti hingga menunggu hasil rekapitulasi di KIP Aceh Singkil.

H. Safriadi Oyon, SH, dan H. Hamzah Sulaiman, SH, memberikan apresiasi tinggi kepada pihak kepolisian dan TNI. “Kami patut bangga kepada Polres Aceh Singkil, Dandim 0109 Aceh Singkil, para Kapolsek, Koramil, masyarakat, dan seluruh pihak yang telah memastikan Pilkada berjalan bersih, bermartabat, dan aman,” ujar H. Safriadi Oyon.

Ia juga menyampaikan doa khusus bagi aparat yang terlibat. “Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan dan keberkahan kepada Bapak Kapolres beserta jajaran, Dandim 0109, dan semua yang telah bekerja keras menjaga keamanan Pilkada ini. Semoga Allah meninggikan derajat mereka di dunia dan akhirat,” tambahnya.

Hal senada disampaikan oleh H. Hamzah Sulaiman, SH, yang turut menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, termasuk KIP Aceh Singkil, Panwaslih, PPK kecamatan, PPS di seluruh desa, panwascam, serta masyarakat Aceh Singkil. “Kekompakan masyarakat dan semua unsur pendukung membuat Pilkada kali ini berjalan aman, tertib, dan bermartabat,” ujarnya.

Sementara itu, Ustaz Tarmizi Al Khalidi, tokoh ulama dari Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA), mengungkapkan kebanggaannya terhadap aparat keamanan. “Kami sangat berterima kasih kepada Kapolres dan Dandim 0109 Aceh Singkil yang berhasil menjaga keamanan dengan menjalin kerja sama erat dengan berbagai pihak. Semoga Allah SWT memanjangkan usia, memudahkan rezeki, mengangkat pangkat, dan memasukkan mereka ke surga-Nya. Amin,” tuturnya.

Dengan kondisi yang kondusif hingga tahap akhir Pilkada, harapan besar agar Aceh Singkil terus menjaga kedamaian dan persatuan demi masa depan yang lebih baik.

(Ramlimanik)