Lautan Sampah Meluap di Kota Batam, Masyarakat Desak Pemko Bertindak Tegas

Newscyber.id l Batam, Kamis 6 Februari 2025
Masalah pengelolaan sampah di Kota Batam semakin memprihatinkan. Sebuah video viral di TikTok yang diunggah oleh Yusril Koto memperlihatkan kondisi puluhan armada angkutan sampah yang mangkrak di sebuah bengkel di kawasan Baloi. Tidak hanya itu, tumpukan sampah juga ditemukan di beberapa titik, seperti Pasar Induk Jodoh, Baru Ampar, dan Bukit Senyum, hingga meluap ke tepi jalan. Kondisi ini sangat mengganggu aktivitas masyarakat sekitar.
"Bagaimana sampah tidak meluap kalau armada angkutan sampah ada lebih dari 30 unit terparkir di bengkel dan tidak berfungsi?" ujar Yusril dalam videonya. Ia juga mengkritik Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam dan Kepala DLH, Herman Rozie, atas ketidakmampuan dalam menangani masalah ini.
"Masyarakat bayar iuran sampah setiap bulan, tapi kenyataannya sampah masih berserakan di tepi jalan. Sampai kapan kondisi ini dibiarkan? Pemko Batam harus segera bertindak tegas," tegas Yusril.
Warga menuntut transparansi dari DLH Kota Batam terkait penggunaan anggaran perawatan armada sampah. Mereka meminta Pemko Batam segera mengambil langkah konkret untuk memperbaiki situasi, termasuk mencopot Kepala DLH jika dinilai tidak mampu menjalankan tugasnya.
"Tumpukan sampah yang meluap ini tidak hanya merusak pemandangan, tapi juga berpotensi menimbulkan masalah kesehatan," keluh salah seorang warga di Pasar Induk Jodoh.
Hingga berita ini ditulis, pihak DLH Kota Batam belum memberikan pernyataan resmi terkait permasalahan tersebut. (Nita)