Bhabinkamtibmas Desa Talaga Lakukan Sambang ke Warung Binaan untuk Jalin Kedekatan dengan Warga

Newscyber.id l Cikupa, Tangerang – Dalam rangka mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Talaga, Bripka Suheri Wijaya, melakukan kegiatan sambang ke salah satu warung binaan Bhabinkamtibmas di wilayah Desa Talaga pada Rabu, 02 Oktober 2024, pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini berlangsung di Talaga Rt 04/03, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Suheri menyampaikan pentingnya menjaga hubungan baik antara Polri dan warga melalui silaturahmi dan edukasi. Selain itu, komunikasi yang baik diharapkan dapat membantu meningkatkan kesadaran hukum masyarakat dan memetakan masalah sosial yang ada.
"Kehadiran Polri di tengah masyarakat tidak hanya untuk melakukan patroli, tapi juga untuk memberikan rasa aman dan menjalin hubungan yang lebih dekat dengan warga," ungkap Bripka Suheri.
Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan kedekatan Polri dengan warga serta terwujudnya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang lebih kondusif di Desa Talaga. Bripka Suheri juga melakukan pemantauan wilayah sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan.
Dengan terus menjalin komunikasi yang baik, diharapkan masalah-masalah sosial dapat terpetakan dengan lebih jelas, sehingga Polri dan masyarakat dapat bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
(Nita)